22 Mei 2011

Daur Ulang di Pondok Ungu Bekasi

Kegiatan hari ini atas undangan PKPU. Sesuai dengan permintaan, di kesempatan pelatihan hari ini tim Garasi baca mengajarkan 'MERONCE'.



Bertempat di ruang kelas sebuah Madrasah di daerah pondok ungu bekasi Kegiatan ini diperuntukan para ibu2 kader di wilayah sekitar. Alhamdulillah ibu2 yang hadir ada sekitar 25 orang.



Kegiatan di mulai tepat jam 9.00. Ibu2 sangat antusias melakukan kegiatan dimulai dari melipat sampul2 kemasan sampai menjahit... Di kesempatan kali ini ibu2 diberi kerajinan membuat tempat pinsil meja.




Tepat jam 12.00 acara di tutup oleh panitya dari PKPU. Alhamdulillah dengan waktu sekitar 2,5 jam ibu2 sudah dapat memahami proses meronce. Diharapkan di rumah mereka bisa berkreasi dengan bentuk lain... :)



Mudah2an sharing ilmu kali ini dengan tema 'Meronce' bermanfaat untuk ibu2 dan bisa memberikan sumbangsih pada komunitas hijau..... InsyaAllah amiin



16 Mei 2011

Pelatihan Pembuatan Kompos



Sekitar seminggu yang lalu Garasi baca di hubungi oleh PKPU meminta kesediaan tim Garasi Baca memberikan pelatihan "pengomposan" untuk para kader di daerah RS Sitanala Tangerang. Alhamdulillah dari tanggal yang diminta pihak PKPU belum terisi, sehingga alhamdulillah kegiatan yang di rencakan bisa terlaksana ...... :)


Acara dimulai tepat jam 9. Setelah sambutan dari PKPU, PT Telkom dan RW setempat.. dimulailah penjelasan tentang pengomposan oleh tim Garasi Baca. Untuk kesempatan kali ini tim mempercayakan kepada Pak Arief Wardhana ( suami saya) ...... :) untuk memberikan penjelasan mengenai 'pengomposan'.



Jadilah hari itu mas Arief memberikan penjelasan mengenai pengomposan dan menjelaskan bagaimana cara membuat kompos dengan alat pengomposan skala perumahan.




Memang sesuai dengan pembicaraan kami dengan pihak pengundang yaitu PKPU, kami diminta untuk menyediakan alat pengomposan skala perumahan sebanyak 10 bh.



Selesai penjelasan dan praktek langsung pembuatan kompos dengan alat nya, selesailah acara secara keseluruhan... alhamdulillah. Sebagai kenang2an untuk peserta laki2 tim garasi baca menyerahkan paket kompos siap pakai. Kebetulan di acara itupun ada penanaman pohon jadi kompos bisa langsung dipergunakan ... alhamdulillah. untuk peserta ibu2 yang hadir tim membuatkan bros dari kertas koran. Mudah2an kenang2an yang diberikan menjadi inspirasi bagi para peserta untuk lebih bersemangat untuk membuat lingkungan menjadi hijau sesuai dengan tema acara yaitu "menanam untuk lebih hijau" dan untuk ibu2 supaya lebih bisa berkarya dengan mendaur ulang barang2 bekas. InsyaAllah ...... amiiiin






Di akhir acara... tim meberikan juga cindera mata untuk pihak pengundang berupa tempat pinsil dari gulungan kertas koran. Mudah2an kerja sama yang telah terlaksana bisa bermanfaat untuk semua pihak. Amiiiin.



Sampai bertemu minggu depan.... :)

ya... atas undangan PKPU direncanakan tanggal 22 Mei mendatang Garasi Baca akan hadir di bekasi untuk memberikan pelatihan tentang RONCE. InsyaAllah .... amiin

15 Mei 2011

akhir tugas siswi SMP Victory Plus


Setelah beberapa kali pertemuan, akhirnya selesai lah tugas siswi SMP Victory Plus Kelompok I yang terdiri dari Nadia, Hera dan Zahra dan Kelompok II yang terdiri dari Aghnia, Celinne dan Nadia. Mereka mengakhiri kunjungan tugasnya dengan membawa buku2 yang di sumbangkan mereka untuk Garasi Baca.... Alhamdulillah.





Penyerahan buku untuk Kelompok I di lakukan pada hari Jum'at, tanggal 13 mei 2011. Di wakili oleh 2 orang anggota kelompok yaitu Hera dan Zahra. Sementara untuk Kelompok II dilakukan pada hari minggu 15 Mei 2011. Pada saat bersamaan mereka pun meminta saya untuk menandatangani laporan kerja yang telah mereka buat sebagai laporan tugas kepada pihak sekolah.





Alhamdulillah.... saya bersyukur bisa membantu tugas mereka. Buku2 di rak Garasi Baca pun menjadi lebih rapih... seperti terlihat di dalam photo berikut






Terima kasih kepada pihak sekolah SMP Victory Plus terutama kepada ananda Nadia, Zahra, Aghnia, Celline dan Hera yang telah membantu Garasi Baca..... :)


Semoga apa yang sudah kalian lakukan dan kerjakan bisa bermanfaat untuk semua... amiin.


daur ulang untuk SLB Kembar Karya Pembangunan


Pada hari jum'at 13 Mei 2011... Garasi Baca kedatangan tamu2 istimewa. Mereka adalah siswa siswi dari SLB Kembar Karya Pembangunan III Bekasi. Terdiri dari 12 orang siswa dengan jenjang pendidikan SLTP-SLTA, semua murid adalah penyandang tuna rungu. SubhanAllah.






Dengan didampingi oleh 3 orang Guru mereka memeulai kegiatan. Karena ini pengalaman pertama saya menghadapi peserta penyandang tuna rungu, bu guru amat sangat membantu komunikasi antara saya dan siswa untuk menjelaskan apa2 yang akan dilakukan dan dikerjakan. Alhamdulillah.....





Mereka memulai kegiatan dengan belajar menggulung kertas koran yang benar. SubhanAllah dengan segala kekurangan mereka ... mereka lebih cepat dan rapih dalam membuat gulungan kertas koran. Setelah mereka membuat 2 buah gulungan, mulailah mereka dibagi dalam 4 kelompok kerja dan mulai mengerjakan kreasi gulungan kertas koran celengan, tempat pinsil susun, tempat pinsil meja dan keranjang. Tim Garasi Baca membantu untuk finishing sehinga setelah selesai siswa siswi bisa langsung mewarnai kreasi dengan cat, sesuai dengan kreatifitas mereka.... :)






Setelah 2jam berlalu... selesai sudah karya2 daur ulang dari siswa siswi istimewa ini... Tampaknya mereka puas dengan hasilnya. Sehingga pada sesi photo bersama mereka sangat menginginkan hasil kreasinya pun bisa terlihat.... alhamdulillah.





Dengan selesainya sharing ilmu ini... saya berharap siswa siswi bisa mempunyai bekal untuk mengembangkan kreatifitasnya... insyaAllah amiiiin.



07 Mei 2011

Daur Ulang di UMJ

Kegiatan di UMJ ini boleh di bilang dadakan.... :) kalau boleh jujur baru kali ini tim Garasi Baca mengiyakan untuk memberikan pelatihan hanya dengan persiapan 1 hari saja. Pertimbangan meng-iya-kan lebih dikarenakan perasaan kasihan sebetulnya.. panitya dr pihak UMJ menelepon tim Garasi Baca meminta kesediaan memberikan pelatihan, dikarenakan pembicara yang semula di andalkan tidak bisa dihadirkan .... Apapun alasannya saya berusaha untuk bisa membantu pihak panitya semaksimal mungkin.... InsyaAllah amiin.







Jadilah persiapan dadakan dan lembur yang menguras tenaga tim... Sebetulnya bahan2 daur ulang banyak tersedia... tetapi karena peserta adalah mahasiswa mahasiwa... saya harus lebih berpikir membuat keterampilan dengan tingkat kesulitan yang tidak sama dengan yang biasanya saya berikan pada anak2 tingkat sd-smp. Apalagi materi yang diminta adalah "botol plastik" dan peserta yang semula akan ikut serta adalah 25 orang...... :(





Akhirnya diputuskan untuk memberikan jenis barang kreasi dari botol plastik yaitu : tempat pinsil meja, tutup botol. hiasan pintu, rangkaian bunga, khusus untuk peserta laki2 tim sediakan bahan untuk membuat lampu hias.



Alhamdulillah walaupun dadakan... dan saya terlambat tiba di tempat acara sampai setengah jam dikarenakan macet .... kegiatan daur ulang di UMJ bisa dilaksanakan dengan lancar. Walaupun peserta yang hadir hanya 15 orang... :)


Tepat adzan ashar dan juga dikarenakan hujan mulai mengguyur tempat pelatihan, kegiatan daur ulang berkreasi dengan botol plastik selsai sudah. Semoga... kegiatan ini bisa memberikan manfaat untuk para peserta.... insyaAllah amiiin.

04 Mei 2011

Bazaar Kartini-an di Jatibening Estate

Sudah 2 tahun ini PKK RW Jaatibening Estate tidak mengadakan bazaar. Biasanya bulan Agustus hampir selalu ada bazaar dengan tema Agustus-an. Dikarenakan 2 tahun ini dan tahun inipun bulan agustus berbarengan dengan bulan Ramadhan... jadilah tahun ini bazaar diadakan dengan tema Kartini-an.


Seperti biasanya... Garasi Baca ikut serta dalam kegiatan bazaar tersebut. Dengan pengalaman2 yang lalu seperti biasanya kegiatan bazaar mengandalkan kegiatan anak2 dengan mewarnai boneka gypsum 3 dimensi. Alhamdulillah pengunjung terutama anak2 antusias untuk ikut serta dalam kegiatan Garasi Baca di arena bazaar..... :)


Walaupun kegiatan utama Garasi Baca di bazaar ini tidak berkenaan dengan daur ulang. tetapi tim tetap menyediakan meja khusus yang memamerkan barang2 daur ulang dan cara pembuatannya. Dengan banyaknya pengunjung yang mampir di stand Garasi Baca... saya berharap mereka dapat juga melihat2 barang2 daur ulang yang ada. dan bisa lebih memahami arti penting nya mendaur ulang.... insyaAllah amiin




Bazaar Kartinian JBE ini dilaksanakan oleh ibu2 PKK RW Jatibening Estate pada tanggal 1 mei yang lalu.... :)

02 Mei 2011

Baksos di Yayasan Permata Insani


Alhamdulillah.... kegiatan ini atas undangan rekan2 mahasiswa yang tempo hari mengundang tim Garasi Baca untuk mengadakan kegiatan daur ulang di taman bacaan Warabal - Parung Bogor. Alhamdulillah jadwal kegiatan yang di ajukan pada tanggal 30 April masih kosong. Tempat pelaksanaa pelatihan daur ulang ini tepatnya di Yayasan Permata Insani Depok.





Awalnya pihak pengundang memberikan info bahwa akan ada sekitar 30 orang anak yang akan ikut serta dalam pelatihan ini. Ternyata... alhamdulillah lebih dari 30 anak sangat antusias untuk bergabung mengikuti kegiatan daur ulang ini.







Saya membagi peserta menjadi 2 kelompok.... Anak2 yang masih tk-sd saya arahkan untuk membuat boneka2 dari bubur kertas koran. mulai dari mengaduk bahan dengan lem, mencetak sampai mewarnai boneka2 jadi. Alhamdulillah ada sekitar 18 anak antusias untuk mengikuti kegiatan ini. Apalagi di akhir sesi pelatihan tim menyediakan hadiah bagi kreasi yang bagus.







Sementara kelompok anak2 sd-smp mereka di arahkan untuk membuat kreasi dari gulungan kertas koran. Mereka memulai dengan belajar menggulung kertas koran yang benar.. Setelah mereka mahir.. barulah mereka berkreasi dengan bahan2 yang sudah di sediakan tim. Ada beberapa kreasi barang yang di sediakan yaitu celengan, tempat pinsil susun, tempat pinsil bulat dan keranjang.






Alhamdulillah.... jam 11 kegiatan ini selesai sudah. Kehebohan peserta tidak menyurutkan tim untuk berbagi perhatian buat peserta... Mudah2an tidak menyurutkan semangat mereka yang sangat luar biasa.... amiiin