04 Maret 2011

Kegiatan di Bulan Maret 2011

Hampir satu bulan kegiatan Garasi Baca terhenti..... Sebetulnya undangan untuk berkegiatan tetap ada, hanya karena kesehatan saya sedikit terganggu... Akhirnya saya memutuskan untuk menunda kegiatan2 yang ada, sampai kondisi saya benar2 pulih... insyaAllah amiiin.


Di bulan Maret ini Garasi Baca merencanakan beberapa kursus dengan mengundang bu Guru tamu yang berkompeten untuk berbagi ilmu. Kali ini ketrampilan yang akan di berikan adalah SERVIETTEN.


SERVIETTEN adalah kerajinan dengan menempelkan tissue bergambar ke atas media berupa kayu, keramik, kaca dlsb sehingga hasilnya seperti dilukis. Seperti terlihat dalam photo2 berikut ini.






Ketrampilan ini akan diajarkan oleh bu Vonny, guru yang bulan november lalu juga mengajarkan Cabuchon. Kegiatan ini insyaAllah akan di laksanakan :

bertempat di : Garasi Baca

pada hari : Kamis tanggal 17 Maret 2011

dimulai jam : 09.00 - selesai

Biaya kursus : Rp 100.000,- (termasuk alat dan bahan ) dan pulang membawa hasil karya berupa tas anyaman seperti photo di atas.



Bagi teman2 yang bulan November sudah mengikuti kursus Cabuchon, boleh bertanya tehnik baru sama bu Guru tanpa di pungut bayaran dan membeli bahan2 untuk berkreasi kembali. Bagi mereka yang berminat untuk mengikuti kursus Cabuchon juga bisa pada waktu yang sama dengan biaya kursus Rp 150.000,- (termasuk alat dan bahan)



Di tunggu partisipasinya ya..... :)

Tidak ada komentar: